Pages

Tuesday, July 22, 2008

Menghitung Hari

Setidaknya, potongan lirik lagu ciptaan seorang penuils lagu kondang tersebut mewakili rasa ini yang tengah berfluktuasi dengan berbagai macam rasa. Entah kelanjutan lirik tersebut sesuai apa tidak, yang pasti menghitung hari merupakan sesuatu yang sedang sy alami.

Menghitung hari, barangkali rasanya berbeda-beda bagi tiap orang. Mungkin rasanya akan menyedihkan seperti beberapa waktu lalu di alami oleh Sugeng, atau mungkin di tunggu-tunggu seperti apa yang sedang dialami oleh Amrozi cs.

Detik demi detik mungkin terasa akan sangat cepat atau mungkin bahkan terasa sangat lambat.

Untuk sesuatu yang menyenangkan nan menggembirakan, menghitung hari mungkin sesuatu yang amat lama. Namun bagi sesuatu yang tidak diharapkan meghitung hari menjadi sangat-sangat cepat.

Contoh sederhana adalah ketika menonton tim sepakbola Favorit yang kita dukung. Apabila tim kita kalah, yang terjadi adalah detik demi detik pertandingan seakan berjalan amat cepat. Sehingga yang mungin kita rasakan adalah, pertandingan akan segera berakhir dan tim kesayangan kita tak mampu mengejar ketinggalan. Pun sebailknya jika tim kesayangan kita unggul, detik demi detik terasa amat lambat. Sehingga yang terbersit di benak adalah, waktu pertandingan akan terus bergulir dan tim kesayangan kita akan terkejar atau bahkan mungkin menelan kekalahan.

Pun begitu yang sy alami, beberapa waktu lalu menghitung hari terasa lambat. Namun saat ini terasa sangat cepat. Tergantung persepsi sy terhadap perasaan ini. Cepat untuk beberapa saat serta amat lambat di saat yang lain.

Perasaan takut, cemas, tegang serta waswas turut menghiasi saat-saat menghitung hari. Yang terpikirkan jika itu hinggap dalam diri adalah janganlah hari itu datang. Jangan sampai.

Sisi lain yang timbul adalah rasa senang, bahagia, gembira menantikan hari tersebut. Seolah hati ini berkata ”cepatlah datang hai kau Hari, sy tak sabar menantimu”.

Begitulah silih berganti, rasa yang muncul di hati dalam menghitung hari.

Sy sampaikan kepada Anda bahwa Saat indah dalam menghitung hari adalah menikmati seluruh proses yang ada di dalamnya. Yah nikmatilah seluruh proses yang berjalan.

Selamat menghitung hari Anda.

No comments: